Kamis, 13 Mei 2010

Flashdisk Khusus Buat Nge-game

SanDisk telah membuat flashdisk Xbox 360 untuk game console Xbox 360, memudahkan pengguna untuk menyimpan game, download content seperti mengakses file multimedia tanpa membutuhkan media harddisk. Flashdisk ini memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi user yang ingin bermain game favorit langsung dari flashdisk seperti bermain game console di Xbox 360.

Namun, USB flashdisk Xbox 360 ini memerlukan sedikit setting-an sebelum dapat digunakan di PC. User dapat membeli USB flashdisk Xbox 360 dengan kapasitas 8GB dan 16GB seharga $35 dan $70.

Cara Membedakan Blackberry Original Dan Imitasi

Blackberry adalah smartphone yang saat ini banyak dugunakan didunia dan Indonesia pada khususnya. Fitur dan koneksinya patut diacungi jempol. Dengan nama besar dan kualitas itulah, kini muncul banyak Blackberry imitasi dipasaran. Sebagai konsumen, kita pasti tidak ingin kecolongan dengan barang tiruan tersebut. Karena itu, ndusel akan berbagi bagaimana cara membedakan Blackberry yang asli dan yang imitasi. Untuk itu, kita harus mengetahu beberapa hal agar tidak tertipu dengan barang yang secara kasat mata sama, namun sangat berbeda secara kualitas

1. Anda harus memastikan ada tempelan kode IMEI dan PIN
Cara melihat Imei dan Pin Blackberry adalah dengan cara klik Options lalu pilih status, tekan tombol Shift + ALT + H bersamaan pada tampilan homescreen. Cocokkan nomor tersebut dengan yang tertera di stiker luar, kardus dan tempat baterai
2. Cek Internal Datanya
Cek Lifetime pada option dan status, ketik BUYR. Nantinya data lifetime akan menampilkan angka Nol jika Blackberry tersebut memang masih baru. Namun jika tampil Exceeding 120K dan Voice Usage Exeeding 60 Minutes, itu menandakan bahwa Blacberry tersebut sudah pernah digunakan
3. Lihatlah Logo dan Kardus
Pada stiker identitas handheld dan hak paten biasanya terdapat pada kardus Blacberry yang asli ditambah lagi dengan logo operator seluler dari berbagai negara. Walaupun ada logo lain negara, namun Blackberry masih bisa digunakan jika koneksi dalam keadaan unlock. Hal yang perlu diingat lagi ialah logo yang terdapat pada layar LCD harus sama dengan logo yang ada di body Blackberry.
Dengan menggunakan 3 cara bedakan Blackberry asli dan imitasi tersebut, diharapkan anda bisa mendapatkan barang sesuai dengan uang yang sudah anda keluarkan. Selamat memilih dan menggunakan Blackberry dengan aman dan nyaman.

Worm Terbaru Serang Yahoo Messenger

Worm baru serang Yahoo Messenger. Worm tersebut menyerang khususnya untuk computer yang bersistem Windows, dengan sebuah pesan dan kata kunci berupa “Photo” atau “Photos”, juga satu icon dengan smile emoticon, plus link ke situs yang menyerupai Facebook, MySpace, atau situs jejaring social lainnya. Worm tersebut menipu pengguna Yahoo Messenger dengan membujuk user untuk men-download foto dari teman, namun ternyata mengandung malware di dalamnya.

File foto yang telah di-download akan segera masuk ke semua kontak di YM. Worm akan menduplikasi dirinya ke %WinDir%infocard.exe, lalu ke list Windows Firewall, memodifikasi registry keys, dan mematikan Windows Update. Symantec mendeteksi malware tersebut dan memberi nama W32.Yimfoca, yang bisa terjadi di system Windows 98, Windows 95, Windows XP, Windows ME, Windows Vista, Windows NT, Windows Server 2003 dan Windows 2000.

Sementara itu, dari pihak Yahoo kini sedang bekerja untuk mengatasinya. Mereka merekomendasikan kepada pengguna Yahoo Messener, ketika menerima pesan instant yang mencurigakan, dimana di dalamnya mengandung link dari teman, maka harus dipastikan lebih dulu bahwa pesan itu legal, sebelum file di-download dari Yahoo Messenger.

Twitter dan Barack Obama

Presiden Amerika terpilih Barack Obama memperingatkan overload teknologi, ia menyalahkan iPad, Xbox dan Twitter merupakan hal yang mengganggu ketimbang memberdayakan orang. Berbicara di depan mahasiswa di Hampton University, Virginia, Obama menjelaskan game konsol dan jaringan sosial sebagai lingkungan media 24/7 yang menjadikan beban bagi anak-anak muda hari ini. Dikutip beritaNet dari Techradar Selasa (11/5/2010), Obama dalam pidatonya menjelaskan “ dengan iPod dan iPad dan Xbox dan PlayStations tidak ada yang saya tahu bagaimana kerja- informasi menjadi pengalih perhatian, diversi, suatu bentuk hiburan, daripada alat untuk memperlengkapi, bukan alat emansipasi. Dia juga mencatat bahwa media sosial, termasuk di dalamnya Twitter, berarti beberapa klaim paling gila dapat dengan cepat mengklaim traksi. "Semua ini tidak hanya menempatkan tekanan baru pada Anda, ini adalah menempatkan tekanan baru di negara kita dan demokrasi kita. “ tegas Obama. Dengan cepat obama mengisyaratkan bahwa melawan perubahan lanskap teknologi bukan sebuah solusi namun tetapi mendidik orang untuk hidup di dalamnya “ kita tidak bisa menghentikan perubahan, tapi kita bisa beradaptasi dengan mereka, dan pendidikan adalah apa yang bisa memungkinkan kita untuk melakukannya, hal ini dapat menguatkan ada, seperti yang dilakukan generasi sebelumnya, untuk memenuhi tes pada waktu anda sendiri. Obama sendiri dapat mengatakan hal demikian untuk game konsol dan iPad, namun ia adalah pengguna BlackBerry. Dia pun menyebutkan kembali pada bulan November, meskipun ia belum pernah menggunakan Twitter tapi membela situs itu dengan berkata “ ia seorang mengavokasi teknologi dan tidak membatasi akses internet” menyampaikan hal ini berkaitan China yang memblokir situs pertemanan sosial.

Trojan Baru Sembunyi di Windows 7

Sebuah malware trojan horse bersembunyi di fitur cek kompatibilitas di Windows 7. Malware ini muncul sebagai attachment pesan email berbentuk zip yang ditujukan untuk menawarkan "bantuan" dalam kotak Windows upgrade. Tapi "Windows 7 Upgrade Advisor Setup" ini ternyata hanya menawarkan Trojan, bukannya bertugas menjadi tool checking kompatibilitas perangkat dengan Windows 7.

Pengguna Windows yang membuka dan menjalankan aplikasi dengan sistem yang sudah terinfeksi oleh sebuah backdoor dapat memungkinkan hacker untuk menyisipkan virus dan spyware lainnya. Para hacker di balik serangan ini dapat membuat system yang sudah terinfeksi makin parah dengan trojan lainnya, termasuk untuk afiliasi menghasilkan pendapatan yang tidak sah.

Perusahaan anti-virus BitDefender di Rumania mengidentifikasi malware tersebut sebagai Tojan-Generik-3.783.603. Tindakan utama yang harus dilakukan menghadapi serangan ini adalah isi dari pesan yang tidak diinginkan sebaiknya diabaikan dan, kedua, bahwa penulis virus selalu mencoba trik baru social engineering untuk mengelabui user. Misalnya, dua minggu yang lalu BitDefender memperingatkan adanya Trojan Windows yang masuk ke iPad ketika meng-update iTunes.

Opera Kembangkan Webmail

Opera telah membeli perusahaan webmail asal Australia yakni FastMail.fm, hal ini terlihat akan memberi kemampuan messaging dengan kelas dunia, dengan jelas akuisisi ini memungkinkan Opera memperluas penawaran mail yang saat ini masih terbatas untuk dibangun sebuah klien email desktop ke browser. Dikutip Beritanet dari Techradar Sabtu (1/5/2010), “ generasi terbaru dari pengguna internet akan menemukan web melalui perangkat mobile, memiliki kemampuan kelas dunia untuk kemampuan pesan akan berdampingan memperkaya dan melengkapi web sehingga menarik adalah hal penting, dengan menggabungkan kekuatan dari Opera dan FastMail.dm dapat menawarkan fasilitas pesan pada setiap perangkat” ujar Rolf Assev, Chief Strategy Officer Opera. Dengan akuisisi ini akan meningkatkan nilai Opera dalam menyediakan servis kepada konsumen, sambil membantu mitra operator mengurangi churn pelanggan. Pihak FastMail mengatakan untuk menumbuhkan pasar yang kompetitif, kami percaya butuh sejumlah besar investasi untuk melangkah maju kedepan, “bergabung bersama keahlian Opera di web browser dan khususnya di pasar ponsel, FastMail.FM memiliki keahlian di email, akan memungkinkan kita untuk bertumbuh dan mengambil tantangan besar untuk menjalankan dan membangun layanan mail. “ rilis FastMail. “Dengan keahlian Opera dan kombinasi bakat teknis dari staf kami , kami yakin mampu menciptakan FastMail secara signifikan lebih baik bagi pelanggan di masa depan”

Nokia Ajak Microsoft Luncurkan Communicator Mobile

Nokia dan Microsoft telah mengumumkan kerja samanya, yakni Microsoft Communicator Mobile ke handset Nokia, memudahkan user untuk mendapatkan kemampuan yang sama di PC dengan adanya Office Communicator. Microsoft Communicator Mobile untuk Nokia tersebut kini dapat di-download dari Nokia Ovi Store atau Microsoft Store, dan support dengan ponsel Nokia E72 dan smartphone E52.

Nokia menjelaskan, aplikasi Microsoft Communicator Mobile tersebut akan segera diaplikasikan di handset berikutnya, termasuk Nokia E5 dan E66, namun tidak di device seperti Nokia E71 dan E63. Menurut Microsoft, Communicator Mobile yang awalnya support dengan platform Windows Mobile dan Java, kini sudah dapat dinikmati di platform Symbian, sehingga bisa dikatakan keduanya ingin membuat pengalaman yang sama di platform yang berbeda.

Software Microsoft Communicator Mobile tersebut juga memberikan akses ke Microsoft Communicator Server, dan menawarkan IM secara real time. Versi sebelumnya dari software tersebut juga support VoIP, namun menurut Nokia, untuk Microsoft Communicator Mobile di Symbian tidak support VoIP, karena menggunakan Client Access Licenses.

Metode Hack yang Bisa Bobol Semua Antivirus

Para peneliti telah menemukan cara hacking untuk lolos dari proteksi yang dibuat oleh lusinan product antivirus desktop popular, termasuk yang ditawarkan oleh McAfee, Trend Micro, AVG, dan BitDefender. Metode tersebut dikembangkan oleh para peneliti keamanan di matousec.com, yang bekerja dengan mengeksploitasi program antivirus yang ada di system operasi Windows. Singkatnya, metode tersebut bekerja dengan mengirimkan sample code yang melewati pemeriksaan keamanan mereka dan kemudian, sebelum kode itu dieksekusi, tukar dengan payload berbahaya.

Eskploitasi program antivirus tersebut harus menunggu waktu yang tepat sehingga kode tersebut tidak tertukar terlalu cepat atau terlambat. Namun, untuk system yang bekerja di processor multicore, ‘serangan’ matousec ini dapat terjadi karena satu ancaman dapat membuat task lain yang dijalankan bersamaan, menjadi tidak bisa dijalankan. Sebagai hasilnya, proteksi malware yang ditawarkan untuk PC Windows dapat dikelabui dengan membiarkan kode berbahaya bekerja, dimana biasanya ketika di bawah kondisi normal, kode berbahaya akan diblock oleh antivirus.

Metode yang dijalankan oleh matousec menggunakan software AV, seperti SSDT, atau System Service Descriptor Table untuk memodifikasi bagian dari kernel system operasi, digabungkan dengan kelemahan Adobe Reader atau Oracle Java Virtual Machine untuk meng-instal malware tanpa diketahui oleh software antivirus manapun ketika user menggunakan PC yang menjadi korbannya. Matousec mencatat ada setidaknya 34 product keamanan yang berpotensi terkena serangan ini. Teknik ini bahkan juga bisa bekerja ketika Windows dijalankan dengan account yang memiliki privilege terbatas.

Harga PS3 dan Xbox 360 akan Turun

Kedua konsol yang merajai pasar game internasional, Xbox 360 besutan Microsoft dan PlayStation 3 dari Sony, akan mengalami pemotongan harga dalam waktu dekat. Next-gen konsol yang merupakan mimpi setiap gamer untuk berada di ruang bermain mereka, diprediksi pada tahun ini banderol harganya akan turun, seperti dilansir berita MCV, yang melaporkan sumber penerbit global senior telah mengkonfirmasi pada mereka perihal hal diatas. Dikutip beritaNet dari Techradar Rabu (12/5/2010), laporan ini pun mengindikasikan pengumuman penetapan harga akan dilakukan lebih awal dari expo game terbesar di dunia, E3 bulan depan. Hal ini pun membuat adanya spekulasi bahwa rival berat kedua perusahaan game terkemuka, asal Jepang Nintendo pun akan melakukan hal yang sama dengan memangkas harga next-gen konsol andalannya, Wii pada akhir tahun ini. Tapi tampaknya pihak Sony akan tersenyum ketika Nintendo mengatakan pada mereka, “kami saat ini tidak memiliki rencana apapun mengenai pemotongan harga Wii di Inggris”. Saat ini tampaknya Sony telah memutuskan membawa PlayStation 3 potongan £200 disetiap entry level harga mereka. Kabar lainnya dari Microsoft yang telah mengkonfirmasi pada minggu ini bahwa proyek Natal akan dirilis di bulan Oktober.

Google Ubah Penampilan

Google mengubah penampilan di bagian hasil pencariannya, menjadi lebih mudah untuk melakukan pencarian dan menemukan yang dicari oleh user. Terdapat navigasi di sebelah kiri yang simpel di penampilan baru Google ini. Panel baru ini menyoroti tool pencarian paling relevan dan filtering query. Setelah tiga tahun ini, Google meluncurkan Universal Search, panel Search Options, dan Google Squared, juga terdapat 3 teknologi yang menjadi power di panel sisi kiri.

Tool Universal Search membantu user untuk menemukan tipe pencarian yang lebih relevant untuk pencarian user. Sementara untuk pilihan “Everything” akan memberikan tipe pencarian yang berbeda, namun masih berkaitan dengan hasil pencarian utama, dan user pun bisa switch untuk tipe pencarian tertentu. Panel Search Options memberikan bantuan pula untuk pencarian, dan memberikan view berbeda untuk setiap hasil pencarian.

Google Squared digunakan untuk membantu menemukan dan membandingkan entity. Fitur Something Different di Google Squared berguna untuk menemukan entity yang berkaitan dengan query user, sehingga user bisa eksplore tidak hanya hasil pencarian yang dicari namun juga topic lain yang berkaitan. Update halaman Google juga berupa halaman yang minimmalis dan perubahan warna palette, logo, juga tampak lebih modern.

Google Temukan Ribuan Software Antivirus Palsu

Software antivirus palsu kini sedang menjamur di Internet, dimana pembuatnya menggunakan metode yang pintar untuk membodohi user agar mau meng-install program tersebut, menurut report dari Google. Google membuat study yang dilakukan dalam waktu 13 bulan dengan melihat 240 juta halaman web. Google mmperkirakan 11,000 dari domain web tersebut telah mendistribusikan program antivirus palsu, dan 15 persen di antaranya memiliki software berbahaya di web.

Terdapat ribuan software antivirus palsu, namun semuanya hanya memberitahukan berita yang salah tentang computer user yang terkena infeksi malware. Program tersebut kemudian mendorong user untuk membeli software tersebut, yang tampak asli namun tidak memiliki fungsi yang nyata. “Kebanyakan situs pemasok antivirus palsu menggunakan JavaScript kompleks untuk support user interface Windows.” ulas Google.

Namun, berkat adanya komplain pengadilan district U.S., US Federal Trade Commission (FTC), sebanyak 6 orang dan 2 perusahaan diminta untuk menghentikan membuat dan menjual product keamanan palsu, seperti WinFixer, WinAntivirus, DriveCleaner, ErrorSafe dan XP Antivirus.

Google dan Verizon segera meluncurkan saingan iPad

Setelah iPad meluncurkan komputer tabletnya, begitu banyak perusahaan-perusahaan besar yang tidak mau kalah untuk ikut bersaing dengan mengeluarkan komputer tablet dipasaran. Wallstreet mengatakan bahwa google dan verizon wireless akan bekerja sama untuk mengeluarkan komputer tablet ke pasaran dalam waktu dekat ini. Meskipun saat ini belum diketahui secara umum bagaimana detailnya ( nama, manufaktur, tanggal peluncuran, dan sistem operasi), tetapi dengan Google mengeluarkan komputer tabletnya sendiri makan ini akan menjadi sebuah pengalaman yang besar. Bulan lalu Google telah mengatakan bahwa mereka sedang membangun perangkat untuk komputer tablet.

Google Chrome Tercepat

Pihak Google telah menunjukan bahwa browser andalannya, Chrome beta adalah browser tercepat saat ini. Software ini menaikan kecepatan browsing setidaknya sebesar 30 persen. Google telah melakukan benchmark V8 dan SunSpider untuk menguji kecepatan Chrome dan mengklaim bahwa ia telah berhasil meningkatkan 30% dan 35 % kecepatan tambahan. Hasil mengesankan ini membuktikan sejak rilis pertama dari Chrome, kecepatan browser telah meningkat sebanyak 305%. Dikutip beritaNet dari Techradar Kamis (6/5/2010), Fitur baru yang dirilis dalam update Chrome mencakup integrasi dari plug-in Adobe Flash dan beberapa HTML5 termasuk didalamnya Geolocation APIs, App Cache, web sockets, dan kemampuan drag dan drop file. Perbaikan lainnya adalah dengan sinkronisasi preferensi browser. Bagian terpenting, saat ini anda dapat mensikron themes, pengaturan start up dan preferensi homepage. Ekstension sinkronisasi bookmark telah dirilis awal tahun ini. NetApplications menunjukan bahwa pada bulan April, pangsa pasar Chrome meningkat sampai dengan 6,73 persen, yang berarti peningkatan 2,4 persen dari tahun lalu.

Firefox 4.0 Lebih cepat dan powerfull

Director Firefox, Mike Beltzner mengatakan bahwa telah terjadi perubahan rencana terhadap Firefox 3.7 yang akan dirilis, karena versi tersebut telah diubah menjadi Firefox 4.0. Dimana Firefox 4.0 dibuat untuk lebih bersaing dengan Microsoft Internet Explorer dan Google Chrome. Terkadang produsen software tidak akan mengatakan kepada publik sampai software tersebut selesai pembuatannya, tetapi Mozzila sedikit berbeda. Beltzner menulis pada blognya, bahwa Mozzila bekerja dengan terbuka, mensosialisasikan rencana mereka terlebih dahulu sehingga mereka bisa mendapatkan feedback dan membuat seluruh dunia menunggu kehadiran teknologi baru dari Mozzila . Dalam presentasinya Beltzner mengatakan default theme untuk firefox akan lebih simple, dan lebih sedikit kontrol untuk melakukan navigasi pada browser, dan juga lebih sedikit pixels pada halaman browser sehingga dapat meningkatkan kecepatan pada saat melakukan pencarian. Firefox 4 juga memiliki kemampuan untuk menyimpan data berupa password dan pengaturan untuk website yang sering dikunjungi oleh pengguna. Jika pada versi-versi sebelumnya, apabila kita menginstall add on pada browser maka kita harus diwajibkan restart, maka akan berbeda dengan Firefox 4 ini. Pengguna dapat menginstall add on tanpa harus restart browser. Versi terbaru dari Firefox ini juga akan dioptimalkan untuk penggunaan HTML5, yang merupakan bahasa pemograman yang digunakan untuk membangun website di masa depan. Mozzila merencanakan bahwa Firefox 4.0 akan segera rilis pada bulan oktober atau november tahun ini.

FarmVille Segera Tingalkan Kawan Utama Mereka

Sebuah laporan menunjukan bahwa developer game casual yang saat ini sedang naik daun, Zynga telah memiliki rencana sendiri untuk meninggalkan sekutu mereka, Facebook, dalam waktu dekat dan akan menjalankan sendiri game populer yang sangat digandrungi user Facebook, seperti FarmVille dan Mafia Wars pada situs jejaring sosial milik mereka. Dikutip beritaNet dari Techradar Selasa (11/5/2010), apabila Zynga ingin meluncurkan sendiri jaringan game sosial mereka, sebagaimana laporan dari TechCrunch, hal ini akan menjadi pukulan telak bagi Mark Zuckerburg dan timnya di Facebook. Laporan terakhir mengklaim bahwa relasi antara Zynga dan Facebook sedang berada pada titik terbawah, sebagian besar jatuh kepada sistem baru Facebook , “sistem Facebook Credits” , yang mana satu-satunya jalan pembuat game independen akan mendapat bayaran via Facebook. Sistem kredit akan memberi 30 persen pendapatan ke Facebook, sangat mirip dengan sistem milik Apple dengan App Store. Facebook dikabarkan terlihat menekan Zynga untuk menandatangani penjanjian eksklusif jangka panjang, yang telah mendorong masalah ini ke depan. CEO Zynga, Mark Pincus telah menginformasikan staff nya untuk bersiap kepada kemungkinan berpisah dari Facebook , dan berdasar rumor yang ada, mereka berencana meluncurkan jejaring game sosial yang disebut Zynga Live. Pihak Facebook yang segera menegaskan kepada TechCrunch, “ kami telah mengadakan pembicaraan dengan pengembang besar kami (Zynga,red) dan kami tidak akan mengomentari diskusi tertentu. Sejauh ini pihak Zynga pun masih menolak untuk berkomentar lebih lanjut, hal ini mungkin menjadi kegalauan besar bagi pihak Facebook, sebab user dapat menghabiskan waktu berjam-jam di depan internet untuk mencari hiburan lewat game-game Zynga.

Facebook Jadi Sumber Link Spam

Halaman Facebook yang tampak meragukan ternyata mengandung kode JavaScript berbahaya yang dapat membuat spam ke teman user, peneliti keamanan memperingatkan. Chris Boyd (alias Paperghost), seorang peneliti keamanan di Sunbelt Software, berkata bahwa penipuan dimulai dari bujuk rayu hingga pengerjaan survei.

Pengguna yang menyelesaikan studi ini secara tidak sengaja diberikan akses ke list temannya dengan mengikuti petunjuk di kotak dialog menyesatkan. Pengguna akan dibawa melalui serangkaian langkah-langkah yang hasilnya berupa copy dan kemudian paste kode JavaScript ke dalam address bar user. Setelah ini terjadi, sebuah kotak dialog “Suggest this to your friends” akan secara otomatis muncul sebentar di layar pengguna sebelum diganti oleh indicator captcha.

User yang mengikuti langkah tersebut, akan tidak sengaja memposting link spam ke news feed temannya dengan indicator captcha tersebut. Link spam ini kemudian akan mempromosikan survey Internet palsu yang nantinya menawarkan ringtone mahal, dan iPod palsu.

Menurut Sunbelt, total ada 600,000 link ke 4 halaman yang mengandung JavaScript berbahaya. Sunbelt juga telah memberitahukan hal ini ke Facebook. Belum ada tanggapan resmi dari Facebook mengenai hal ini.

EA Luncurkan Game FIFA di Facebook

Electronic Art (EA) telah mengungkapkan akan merilis game sepakbola andalan mereka, seri FIFA terbaru yang berjudul FIFA Superstars pada situs jaringan sosial terbesar di dunia , Facebook. Game ini akan dikembangkan oleh Playfish dan akan memiliki fitur permainan multiplayer melalui Facebook. Dikutip beritaNet dari Techradar Rabu (12/5/2010), presiden EA Sports Peter Moore menjelaskan ide tersebut pada blog pribadinya, “ dengan memanfaatkan pengetahuan game sepakbola kami dan memadukan dengan keahlian game sosial dari partner kami di Playfish akan menyediakan kesempatan besar untuk membawa ratusan juta penggemar baru untuk bersaing melawan teman mereka untuk memenangkan FIFA World Cup yang disajikan lewat pengalaman sepakbola interaktif yang menawan. Sang presiden pun memiliki optimisme yang tinggi, dengan berjanji segera akan lebih banyak (developer,red) yang datang pada FIFA Superstars. Sementara itu kelihatannya seperti Zynga dengan game paling populernya FarmVille dapat menunjuk jalan ke model ekonomi baru untuk penerbit game, FarmVille telah sangat berhasil menarik 78 juta pengguna bulanan aktif di Facebook sampai saat ini, sebagai tambahan Zynga baru-baru ini mengumumkan pengempatan private saham mereka ditaksir dengan valuasi pasar $4 Miliar, saat ini telah terdengar rumor akan berpisahnya Zynga dengan Facebook dan menciptakan sendiri layanan jejaring sosial, berdasarkan The Wall Street Journal menandakan bahwa game sosial seperti FarmVille mungkin memerlukan biaya $500,000 hingga $1 juta untuk pengembangan bila dibandingkan dengan penerbit raksasa seperti Activision, butuh lebih dari $20 juta hanya untuk mengembangkan game konsol tradisional yang berharga $50 atau $60.

Bug Fatal Sebabkan Facebook Chat Error

Facebook telah memperbaiki lubang serius di layanannya yang biasanya digunakan user untuk chat live di Facebook Contact. Sekali lagi, Facebook Privacy settings memiliki eksploitasi serius, yang ditemukan oleh Steve O’Hear, penulis TechCrunch. Namun, kini Facebook sudah memperbaiki bug tersebut dan semua sudah kembali seperti sedia kala.

Facebook Privacy settings telah menyebabkan kerusakan akhir-akhir ini. Dalam sebuah video, O’Hear menunjukkan bagaimana ia mengeksploitasi bug di Facebook dan bisa masuk ke chat live user dan mengecek pending invites dari user lain. Kemudian dari pihak Facebook, menjelaskan, untuk waktu terbatas, sebuah bug memperbolehkan pesan chat user dan pending friend request user untuk dapat dilihat oleh teman mereka, dengan memanipulasi fitur “Preview my Profile” dari Facebook Privacy Settings.

Ketika Facebook menerima report masalah tersebut, engineer Facebook mendiagnosis masalah itu dan kemudian men-disable fungsi chat untuk smenetara, menurut Facebook. Namun, pihaknya sudah memperbaiki fungsi friend request tersebbut dan chat kembali seperti semula. “Kami bekerja dengan cepat untuk mengatasinya, memastikan bahwa sekali bug dilaporkan ke kami, maka solusi akan segera ditemukan dan diimplementasikan.” tambah Facebook. Dengan munculnya masalah ini, maka Anda tidak akan pernah tahu seberapa banyak lubang di situs seperti jejaring sosial, sehingga sangat disarankan untuk membatasi publikasi data personal lebih jauh.

Apple Berhasil Mencuri Pasar Global dari RIM

Perusahaan terkemuka dunia, Apple, berhasil mengambil market share dari Research In Motion Ltd dengan produk andalannya yang sangat populer di Indonesia, BlackBerry di pasar global smartphone kuarter terakhir, dengan mengandalkan versi murah dan lebih cepat produk nya iPhone. Pihak Apple mengklaim 16,1 persen pengiriman pada kuartal ini, naik dari 10,9 persen tahun lalu, peneliti IDC mengatakan pada rilis terbaru mereka, RIM perusahaan pembuat smartphone terbesar terbesar kedua dunia , merosot 19,4 persen dari sebelumnya 20,9 persen. Dikutip beritaNet dari Bloomberg Senin (10/5/2010), Chief Executive Officer (CEO) Apple, Steve Jobs berhasil menggandakan pendapatan dari iPhone di tahun lalu dengan ekspansi ke China dan meluncurkan versi lebih cepat dari perangkat layar sentuh. Pengiriman smartphone tumbuh dengan kecepatan dua kali lipat dari pasar handset, disebabkan pelanggan lebih mencari ponsel untuk mengakses web dan fitur lanjutan, jelas IDC. Penjualan smartphone naik 57 persen menjadi 54,7 juta unit dalam kuartal terakhir, tercatat hampir satu dari lima ponsel yang dijual, perbandingan ini menggambarkan peningkatan 22 persen di pasar ponsel secara keseluruhan. “Pengiriman smartphone secara global dianalisis akan naik 30 persen tahun ini menjadi 226,8 juta, mewakili 19 persen dari semua ponsel ”, jelas Ramon Llamas, analis IDC. “ pada tahun 2014, angka itu akan naik dua kali lipat menjadi 439,4 juta ponsel “ lanjut Ramos. Nokia Ovi, manufaktur ponsel terbesar dunia, tetap memegang market share mereka pada 39,3 persen pada kuartal terakhir. HTC Corp, pembuat peranti Android dari Google Inc, meningkatkan pangsa pasar mereka menjadi 4,8 persen dari 4,3 persen. Motorola Inc, manufaktur Android lainnya mengalami kenaikan menjadi 4,2 persen dari 3,4 persen.

Ada yang Salah dengan Twitter

Twitter telah mengkonfirmasi bahwa di situsnya ada sebuah bug yang membuat user dapat memaksa orang lain untuk follow pesan mereka di Twitter. Kelemahan dari Twitter itu memungkinkan pengguna untuk menambah follower dengan hanya mengetik "accept" diikuti dengan nama akun Twitter. Hal tersebut akan mengizinkan spammer untuk membuat mailing list besar jika proses itu dilakukan secara otomatis, dan ada beberapa laporan tentang selebriti terdaftar sebagai friend tanpa persetujuan mereka.

Berita bug ini menyebar secara cepat di dunia online, menyebabkan lonjakan dalam penggunaannya, dan Twitter bergerak cepat untuk memperbaiki masalah. Namun, bagaimanapun kasus ini menyebabkan banyak pengguna kehilangan semua teman dan murid.

"Kami telah mengidentifikasi dan menemukan bug yang memungkinkan user untuk 'memaksa' orang lain untuk menjadi follower-nya. Kami sekarang bekerja untuk mengembalikan semua penyalahgunaan bug yang telah terjadi. Sementara untuk follower atau following yang menjadi zero (0), juga akan segera diperbaiki.” ungkap Twitter.
Twitter sekarang bekerja untuk memulihkan setting friend dan follower teman sebelumnya dan memperingatkan pengguna bahwa mereka harus menghapus setiap friend mereka yang tidak dikenal sebelumnya di list friend.